Minggu, 30 Juni 2013

PopojiCMS


PopojiCMS adalah Content Management System yang dibuat dengan konsep yang sangat menarik dan mudah untuk digunakan. PopojiCMS dibuat dengan tampilan responsive menggunakan bootstarp, selain itu juga dilengkapi dengan banyak plugin jQuery, sehingga akan terasa seperti menggunakan aplikasi desktop.
PopojiCMS hanya menggunakan sebagai OOP PHP saja yaitu untuk pemprosesan data ke database. Ini bertujuan agar web developer pemula dapat dengan leluasa berkreasi mengembangkan website. Semoga PopojiCMS dapat menjawab semua kebutuhan Anda tentang web.Di Indonesia sendiri perkembangan pengguna CMS sangat pesat. Itu bisa dilihat dari banyaknya website-website berbasis CMS yang dimiliki orang Indonesia bertebaran di Internet. Kalau diamati CMS yang mereka pakai ada yang buatan luar dan ada juga yang buatan anak negeri sendiri. CMS buatan anak negeri tidak bisa kita pandang sebelah mata karna fitur-fiturnya yang sudah cukup lengkap dan sistem keamanan yang mumpuni. Maka tidak heran kalau banyak developer web dari Indonesia beralih ke CMS buatan anak negeri. Alasan pertamanya adalah karena CMS-nya mudah dimengerti dan di-custom oleh pemula sekalipun.
Pengertian dari sistem manajemen konten (Inggris: content management System, disingkat CMS), adalah perangkat lunak yang memungkinkan seseorang untuk menambahkan dan/atau memanipulasi (mengubah) isi dari suatu situs Web. Umumnya, sebuah CMS (Content Management System) terdiri dari dua elemen:
  1. aplikasi manajemen isi (Content Management Application, [CMA])
  2. aplikasi pengiriman isi (content delivery application [CDA]).
Elemen CMA memungkinkan pengelola konten (yang mungkin tidak memiliki pengetahuan mengenai HTML), untuk mengelola pembuatan, pengubahan, dan penghapusan isi dari suatu situs web tanpa perlu memiliki keahlian sebagai seorang webmaster. Elemen CDA menggunakan dan menghimpun informasi-informasi yang sebelumnya telah ditambah, dikurangi atau diubah oleh pemilik situs web untuk memperbaharui situs web tersebut. Kemampuan atau fitur dari sebuah sistem CMS berbeda-beda. Walaupun begitu, kebanyakan dari perangkat lunak ini memiliki fitur publikasi berbasis Web, manajemen format, kontrol revisi, pembuatan indeks, pencarian, dan pengarsipan.
PopojiCMS hadir sebagai CMS gratis Indonesia, dilengkapi fitur-fitur yang lengkap dan sistem keamanan yang mumpuni. Popoji CMS didesain agar mudah dipahami oleh pemula sekalipun, karena hanya menggunakan setengah OOP PHP saja. Dimana OOP itu sendiri merupakan momok yang paling menakutkan dari web developer pemula. Dari segi tampilan, PopojiCMS dibangun pada dasar bootstrap sehingga tidak diragukan lagi ke-responsive-annya. Tidak hanya itu juga, dengan sentuhan jQuery, PopojiCMS menjadi sangat interaktif dalam menajemen CRUD dan interface-nya. Semoga dengan adanya PopojiCMS, Anda yang ingin membuat website dengan mudah dapat terbantukan. Jangan pandang remeh CMS gratis Indonesia.
Kalian Bisa hubungi sang pembuat melalui Twitter dan facebook 

Cukup dengan Rp. 50.000,-

Anda sudah bisa mendapatkan paket lengkap untuk develop. 

Tertarik email ke djenuar@gmail.com atau hubungi +6285340065774.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar